The Umbrella Academy, komik serial yang ditulis Gerard Way dan diterbitkan oleh Dark Horse, bakal dibikin live-actionnya oleh Netflix. Seri ini menceritakan tentang keluarga superhero disfungsional yang berkumpul lagi setelah ayahnya meninggal.
Dan, dari judul udah ketebak kalau salah satu cast unggulan di The Umbrella Academy ini adalah Ellen Page!

Berita ini muncul pertama di Variety reports yang mengumumkan kalau Ellen Page akan bergabung dengan cast The Umbrella Academy sebagai superhero The White Violin.
Para superhero yang ada di seri ini — Sir Reginald Hargreeves/ The Monocle, Luther Hargreeves/ Spaceboy, Diego Hargreeves/ The Kraken, Allison Hargreeves/ The Rumor, Klaus Hargreeves/ The Séance, The Boy/ Number Five, Ben Hargreeves/ The Horror, dan Vanya Hargreeves/ The White Violin — mereka punya personality dan kemampuan yang beragam dan membuat masing-masing di antara mereka kurang nyaman. Tapi mereka harus bekerjasama untuk memecahkan misteri tentang kematian ayah mereka.
Karakter yang dimainkan oleh Ellen Page — Vanya Hargreeves — bisa dibilang adalah kambing hitam di keluarga Hargreeves karena Vanya adalah anak adopsi dari Reginald, dan keliatannya nggak punya kekuatan super yang dimiliki. Ini jadi konflik yang akhirnya dieksplorasi oleh dirinya di keluarga Hargreeves dan jadi cerita yang cukup personal.


Netflix emang selalu punya cara untuk bikin tontonan yang disukai sama fans, meskipun castnya juga brilian, kita juga harus ngakuin kalau showrunner pilihan Netflix adalah yang terbaik di bidangnya. Bahkan, untuk The Umbrella Academy ini Netflix meminta Steve Blackman yang sebelumnya pernah mengerjakan Fargo (FX) untuk menjadi showrunner di The Umbrella Academy. Script dari episode pilot juga ditulis oleh Jeremy Slater yang sebelumnya pernah menulis The Exorcist, beneran top notch, deh!
Gerard Way sebagai kreator komiknya juga berkesempatan untuk menjadi executive producer di adaptasi live-action Netflix ini. It must be fun to see your art made into live-action adaptation.