Sebut Star Wars: The Last Jedi Menakutkan, Daisy Ridley Minta Orang Tua Lebih Selektif

Source : movieweb.com

Sebelumnya Mark Hamill mengeluarkan statement bahwa Star Wars adalah film untuk anak-anak, didukung dengan banyaknya merchandise dan karakter yang memang ditujukan untuk anak-anak karena kesannya lucu.

Tapi dalam event media terbaru, Daisy Ridley sebagai pemeran Rey di installment terbaru Star Wars bilang kalo Star Wars: The Last Jedi bukan tontonan yang tepat untuk anak-anak karena banyak adegan yang ‘menegangkan’ dan ‘menakutkan’. Tentu aja beberapa adegan tersebut nggak cocok untuk dilihat anak kecil.

Dengan menjelaskan sedikit beberapa adegan yang akan ditampilkan di Star Wars: The Last Jedi, Daisy Ridley tetap menemukan alasan untuk anak-anak tetap menikmati franchise Star Wars. Rey yang karakternya mengalami kehilangan dan berusaha tegar dengan segala hal yang dialaminya, menurutnya bisa membuat anak-anak memiliki karakter dengan tekad yang kuat.

Di media event yang sedang berlangsung, Rian Johnson sebagai sutradara Star Wars: The Last Jedi juga ingin memperjelas tujuannya dalam membuat film Star Wars tetap bisa dinikmati oleh berbagai kalangan. Dia bahkan bertekad kalo Star Wars: The Last Jedi bisa punya ‘taste’ yang sama dengan Star Wars: The Force Awakens.

Source : Aceshowbiz.com

Rian Johnson juga ngasih bocoran kalo ada beberapa adegan yang lucu di The Last Jedi, lho! Beberapa diantaranya udah kamu liat di scene Chewbacca dan Porg. Inget kan?

Nah, sekarang tinggal gimana kebijakan dari orang tua menentukan mana scene yang pantas dilihat dan mana scene yang kira-kira kurang pantas dilihat anak. Atau mungkin aja kalo nanti pihak Disney merilis versi kids cut, yang aman dilihat anak-anak.

Lagian, kalo dilihat secara makro, Star Wars itu konfliknya rumit, karakternya banyak, plotnya lumayan membingungkan kalau nggak benar-benar fokus. Tapi dengan imagenya yang sekarang, pihak Disney nggak usah khawatir kehilangan penonton dari demografi atau target audiens tertentu. Star Wars udah terbukti jadi tontonan untuk berbagai kalangan.

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: