Dwayne Johnson dan Emily Blunt Jadi Superhero Ball and Chain Di Netflix

Film superhero terbaru Ball and Chain telah resmi akan tayang di kanal Netflix. Film superhero terbaru ini dibintangi oleh Dwayne Johnson dan Emily Blunt.

Naskah film Ball and Chain ditulis oleh Emily V Gordon, penulis film The Big Sick. Selain jadi aktor Dwayne Johnson dan Emily Blunt menjadi produser film. Mereka dibantu oleh Seven Bucks Johnson, Dany, Hiran Garcia dan Kevin Misher.

Sementara itu jabatan eksekutif produser dipegang oleh Lodbell bersama Andy Berman di bawah naungan Misher Film. Nggak perlu diragukan lagi, Dwayne Johnson dan Emily baru-baru ini bekerja sama dalam proyek Disney berjudul Jungle Cruise yang rencananya akan dirilis tahun depan.

komik ball and chain
komik Ball and Chain

Ball and Chain adalah film superhero yang diadaptasi dari komik tahun 1990 dengan nama yang sama. Komik tersebut ditulis oleh Scott Lodbell. Film ini bercerita tentang pasangan yang sudah menikah dan melalui berbagai masalah denagan kekuatan super. Dan mereka ternyata bisa mengeluarkan kekuatan mereka jika bekerja sama.

Netflix telah memperoleh Ball and Chain sebuah tayangan superhero yang dibintangi Dwayne Johnson dan Emily Blunt. Dwayne Johnson mengaku tertarik dengan proyek ini karena ia ingin menghibur dan menceritakan kisah penuh inspirasi pada skala global pada orang-orang. Ia juga mengaku sangat sendang bisa kembali bekerja sama dengan Netflix dan beradu akting Bersama Emily Blunt

Selain Ball and Chain, Dwayne Johnson juga akan tampil di sebuah tayangan action komedi Netflix berjudul Red Notice bersama Gal Gadot dan Ryan Reynolds. Sementara itu Emily Blunt akan segera muncul di film A Quite Place Part II yang rencananya akan tayang 4 September karena virus corona.

Nah gimana menurut kalian Popins? Apa kalian tertarik dengan film superhero terbaru Dwayne Johnson ini?

BACA JUGA  Film Animasi Band Legendaris Gorillaz Akan Dirilis Netflix
%d blogger menyukai ini: