Siapa nih yang tergila-gila sama aktor Seo Kang Joon? Kalau kamu salah satunya, pastikan kamu nonton beberapa drama Korea Seo Kang Joon ini ya.
Seo Kang Joon saat ini adalah salah satu aktor Korea Selatan yang tengah naik daun. Karirnya sebagai aktor mulai melejit ketika ia memerankan drama “Cheese in the Trap.”
Tak cuma gara-gara tampan. Alasan lain kenapa Seo Kang Joon digandrungi banyak pecinta drama yakni karena skill aktingnya sangat oke. Apalagi aktor yang satu ini punya aura mewah, makanya cocok banget kalau main di drama-drama bergenre CEO atau kantoran.
Drama Korea Seo Kang Joon
Nah, kebetulan kali ini saya telah merangkum beberapa drama Korea yang pernah dimainkan oleh Seo Kang Joon. Mungkin drama-drama ini dapat mengobati rasa rindumu dengan Seo Kang Joon yang saat ini tengah wamil. Yuk langsung saja!
1. Cheese in the Trap
“Cheese in the Trap” adalah drakor yang diadaptasi dari webtoon berjudul sama, karya Soonkki. Ceritanya tentang mahasiswa yang terjerat dalam cinta segi tiga.
Kim Go Eun memerankan Hong Seol, Park Hae Jin memerankan Yoo Jung, sedangkan Seo Kang Joon berperan sebagai Baek In Ho.
Yoo Jung adalah orang pertama yang mengakui perasaannya pada Hong Seol. Tanpa banyak berpikir, Hong Seol pun menerima Yoo Jung jadi kekasihnya.
Di sisi lain, Hong Seol juga makin dengan In Ho (yang notabene musuh bebuyutannya Yoo Jung). Hong Seol pun terus terjebak diantara kedua cowok itu. Dan hal tersebut membuatnya tekanan batin.
Oya saat nonton drakor ini, siap-siap ya. Karena kamu dipastikan bakal kena second-lead male syndrome. Pasalnya siapa sih cewek yang bisa menolak pesona dan ketulusan In Ho kepada Hong Seol?
2. Entourage
“Entourage” adalah drama remake dari serial populer Amerika dengan judul yang sama. Drama ini dibintangi Seo Kang Joon sebagai Cha Yeong Bin, seorang aktor terkenal. Ia memiliki sekelompok sahabat yang selalu mendukung dirinya di setiap kondisi, sekaligus memanfaatkan popularitasnya (memang agak lucu sih).
Hal yang paling berkesan dari drama ini adalah chemistry dari setiap pemain. Kamu nggak bakal bisa melewatkan perpaduan antara akting Lee Kwang Soo, Lee Dong Hwi dan Park Jung Min yang penuh kekocakan namun kadang sangat solid.
3. The Third Charm
Di drama ini Seo Kang Joon memerankan Ohn Joon Young. Sedangkan Esom memerankan karakter bernama Lee Young Jae. Keduanya berperan sebagai pasangan yang menjalin hubungan selama lebih dari 12 tahun.
Serial ini akan menampilkan bagaimana asal-usul keduanya bertemu, kemudian saling jatuh cinta, melewati banyak rintangan, sampai akhirnya bisa bersama.
Ohn Joon Young di masa mudanya adalah seorang pelajar cowok yang sangat peduli dengan penampilan fisiknya. Ia bertemu dengan Young Jae saat kencan buta, dan uniknya cewek ini justru kebalikan dari dirinya, alias sangat nggak memperhatikan penampilan.
Walaupun punya perbedaan yang sangat mencolok, namun perlahan keduanya dapat membentuk ikatan emosional yang sangat epic.
4. Are You Human Too?
Nam Shin (Seo Kang Joon) adalah putra dari keluarga elit dan kaya. Setelah kecelakaan mengerikan, ia mengalami koma dan ibunya menciptakan robot yang persis dengan dirinya. Robot tersebut diberi nama Nam Shin III.
Robot tersebut dapat mempelajari semua tingkah laku manusia. Saking cerdasnya, dia sampai bisa menggantikan peran Nam Shin asli yang masih koma.
Daya tarik dari drama ini adalah saat robot Nam Shin III mencoba jatuh cinta dengan manusia. Bayangkan saja, kira-kira bakal sekaku apa PDKT Nam Shin III dengan gebetannya ya?
5. Hwajung
Yang suka drama saeguk, buruan merapat! Drama ini dibintangi oleh Cha Seung Won sebagai Pangeran Gwanghae, putra seorang selir. Serial ini juga dibintangi oleh Lee Yeon Hee, Putri Jeongmyeong yang ceritanya menjadi korban perang politik di dalam istana.
Di sini Seo Kang Joon berperan sebagai Hong Joo Won, putra dari sebuah keluarga bangsawan di Dinasti Joseon. Joo Won jatuh cinta dengan Putri Jeongmyeong, dan ironisnya justru ikut dikhianati dalam serial tersebut.
Rindu Terpuaskan
Itulah beberapa rekomendasi drama Korea Seo Kang Joon terbaik dari kami. Semoga bisa menghibur para fans yang ingin menonton.