City Hunter merupakan salah satu manga yang tidak saja populer, tapi sudah mencapai tingkat legendaris. Bagi penggemar komik Jepang, karakter manga City Hunter pasti sudah sangat mereka kenal. Tidak hanya tokoh utamanya saja, tapi juga beberapa tokoh pendukung yang tidak kalah ikonik.
City Hunter adalah seri manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Tsukasa Hojo. Aslinya, komik ini terbit mingguan di Weekly Shonen Jump dari tahun 1985 sampai tahun 1991. Manga ini kemudian mendapatkan adaptasi anime-nya pada tahun 1987. Selain itu, manga ini juga mendapat spin-off berjudul Angel Heart.
Kepopuleran manga City Hunter tidak berhenti sampai di situ. Manga ini juga sudah mendapat adaptasi dalam bentuk 4 film live action, dua buatan Hong Kong — Saviour of the Soul dan City Hunter (dibintangi Jackie Chan), satu film Perancis berjudul Nicky Larson et le Parfum de Cupidon, dan satu film Jepang yang tayang di Netflix berjudul City Hunter.
Selain ceritanya yang seru dan lucu, seperti sudah disebut di atas, berbagai karakter yang ada di manga City Hunter menjadi daya tarik tersendiri, Tiap karakter selalu punya karakteristik unik dan latar belakang menarik, yang kemudian memancing kekonyolan dengan interaksi di antara mereka.
Untuk itulah, bagi kamu yang baru nonton film City Hunter tapi belum pernah baca manga-nya, di sini kami membahas berbagai karakter kunci di seri ini.
Karakter Manga City Hunter Yang Harus Kamu Tahu
Ryo Saeba

Ryo Saeba, yang menjadi tokoh utama City Hunter, adalah seorang sweeper dan mantan tentara bayaran yang paling ditakuti, karena kemampuannya bertempur, baik tangan kosong maupun bersenjata. Selain penembak jitu, ia juga pintar membuat strategi.
Setelah menjadi sweeper di Amerika, Ryo kembali ke Jepang dan membentuk tim bersama seorang mantan polisi bernama Hideyuki Makimura, dengan nama kode yang sama, ‘City Hunter’. Yang membutuhkan layanan City Hunter bisa mengontak mereka melalui pesan di papan pengumuman di stasiun Shinjuku dengan menambahkan kode XYZ.
Setelah Makimura meninggal karena dibunuh, Ryo menjaga adiknya Kaori untuk memenuhi permintaan terakhir Makimura. Nantinya, Kaori menjadi rekan Ryo dalam menjalankan City Hunter.
Walau merupakan seorang jagoan yang hebat, Ryo punya satu kelemahan besar, yaitu perempuan. Sikapnya yang genit dan mata keranjang itulah yang menjadi bumbu humor di manga City Hunter dan membuatnya populer.
Kaori Makimura

Kaori Makimura adalah adik angkat dari Hideyuki Makimura, mantan rekan Ryo. Ia menjadi pengganti kakaknya dalam menjalankan City Hunter. Gadis cantik yang tomboy ini — yang sering ditaksir cowok dan cewek — mengurus masalah klien Ryo. Namun ia lebih sering lagi mencegah Ryo bersikap genit pada klien perempuan.
Dalam mencegah Ryo mengganggu cewek lain, Kaori sering bersenjata palu besar (biasanya bertuliskan berapa ton) untuk menghajar Ryo. Walau sering cekcok, namun Kaori dan Ryo berhasil menjadi tim yang solid.
Selain itu, Kaori dan Ryo juga ditunjukkan saling tertaring satu sama lain. Akhir cerita manga City Hunter mengindikasikan kalau mereka akhirnya menikah.
Hideyuki Makimura

Hideyuki Makimura adalah seorang mantan detektif polisi yang menjadi rekan Ryo menjalankan usaha sweeper City Hunter dan kakak angkat Kaori. Ia memiliki karakteristik yang berlawanan dengan Ryo. Makimura biasanya bertugas menangani klien dan mencari informasi.
Pada saat ulang tahun Kaori, ia hendak memberitahu bahwa ia bukan kakak kandungnya. Namun, sebelum berhasil melakukan niatnya, ia dibunuh oleh anggota kelompok kriminal Union Teope kareena kasus yang sedang mereka selidiki.
Umibozu

Umibozu, yang punya nama asli Hayato Ijuin dan nama kode Falcon, adalah seorang tentara bayaran yang punya keahlian hampir setara dengan Ryo. Pria buta berkepala botak bertubuh tinggi kekar ini juga kembali ke Jepang dan menjadi sweeper yang sering bersaing dengan Ryo.
Walau persaingan antara Umibozu dan Ryo mewarnai manga City Hunter, namun pria yang hobi pakai bazoka ini merupakan orang yang sering diandalkan oleh Ryo. Umibozu juga merupakan pemilik kafe Cat’s Eye yang sering dipakai jadi tempat nongkrong Ryo dan teman-temannya.
Oya, nama Umibozu adalah nama julukan yang diberikan Ryo padanya.
Miki

Miki adalah seorang gadis cantik mantan tentara bayaran yang menjalankan operasional sehari-hari kafe Cat’s Eye milik Umibozu. Akibat perang, sejak kecil Miki diasuh Umibozu, termasuk dilatih bertempur. Hal ini menyebabkannya jatuh cinta pada Umibozu dan menjadi satu-satunya gadis yang kebal terhadap pesona Ryo. Pada akhirnya ia dan Umibozu pun menikah.
Saeko Nogami

Saeko Nogami adalah seorang detektif polisi yang cantik dan seksi. Ia adalah mantan kolega Hideyuki Makimura, sebelum Makimura keluar dari kepolisian. Saeko sering memberikan tugas pada Ryo dengan janji-janji asmara yang kemudian selalu ia hindari waktu Ryo menagihnya.
Reika Nogami

Reika Nogami adalah adik dari Saeko yang menjalankan usaha detektif swasta dan juga merupakan tetangga Ryo di apartemennya. Sama seperti kakaknya, Reika juga sering memanfaatkan kecantikan dan keseksiannya untuk menangani misi dan minta pertolongan Ryo (yang sering tidak bisa menolak). Namun, berbeda dengan Saeko yang lebih bersikap menjalankan hukum, Reika lebih sering terlihat mencari untung, walau pada dasarnya baik.
Mick Angel

Mick Angel adalah seorang tentara bayaran yang menjadi teman Ryo di Amerika sekaligus rekan pertamanya sebagai City Hunter. Ia kemudian datang ke Jepang karena mendapat misi dari Shin Kaibara untuk membunuh Ryo.
Ia sering menggoda Kaori dan akhirnya menjadi sayang sungguhan dengannya. Hal itu menyebabkan ia membatalkan usahanya membunuh Ryoo dan mengaku kalah duel. Namun Kaibara meledakkan pesawatnya saat ia pulang ke Amerika, menculiknya dan menyuntiknya dengan Angel Dust.
Lagi-lagi karena Kaori, Mick berhasil menjaga pikirannya tetap sehat dan tidak terpengaruh oleh Angel Dust. Walau begitu, ia kehilangan fungsi tangannya karena obat tersebut.
Sayuri Tachiki

Sayuri Tachiki merupakan kakak kandung Kaori Makimura, yang bekerja sebagai sebuah editor di sebuah majalah. Orang tua mereka bercerai saat Sayuri dan Kaori masih kecil yang memisahkan mereka. Sayuri berusaha mencari Kaori setelah diberitahu oleh ibunya sebelum meninggal.
Sayuri memiliki penampilan dan sikap yang berbeda dengan Kaori yang tomboy. Karena perbedaan itu, Ryo tidak percaya kalau Sayuri adalah kakak kandung Kaori. Sampai, ketika Ryo mulai genit padanya, Sayuri menghantamnya dengan palu godam seperti Kaori.
Shin Kaibara

Shin Kaibara adalah pimpinan organisasi kriminal Union Teope dan merupakan salah satu orang yang membesarkan juga melatih Ryo. Karena sama-sama berasal dari Jepang, Kaibara memiliki kedekatan dengan Ryo sampai hubungan mereka bagaikan ayah dan anak.
Namun, ikut di berbagai pertempuran dan terlalu sering membunuh mengganggu jiwa Kaibara. Ketika fungsi tentara bayaran berkurang, ia kemudian mengembangkan Angel Dust, serum tentara super. Ia mencobakan obat itu pada Ryo yang kemudian membantai pasukan pemerintah seorang diri.
Shin Kaibara adalah tokoh antagonis utama di manga City Hunter.
Karakter City Hunter Beragam
Karakter di manga City Hunter memang sangat beragam. Beberapa di antaranya tidak muncul di versi animenya, dan ada pula karakter yang hanya muncul di versi animenya. Walau begitu, beberapa karakter di atas merupakan tokoh yang penting karena memang punya hubungan erat satu dengan lainnya.
Sungguh disayangkan juga bahwa beberapa karakter dari manga City Hunter, seperti Umibozu, belum muncul di film live action-nya. Entah bagaimana penampilannya nanti kalau film live action City Hunter berlanjut dan menghadirkan Umibozu.
Nah, semoga sedikit penjelasan soal karakter dari manga City Hunter ini bisa memberi pengantar bagi kamu yang baru mulai terjun mengikutinya.