Karya bergenre psikologis selalu membekas bagi siapapun yang membaca atau melihatnya. Bahkan karya-karya tersebut bisa membuat orang yang menikmatinya berfikir. Sama halnya dengan manga genre psikologi. Mereka punya penikmatnya sendiri.
Nah buat kamu yang sudah kehabisan bacaan manga dan hanya menunggu chapter baru One Piece, kali ini Popculture.id merekomendasikan 6 manga genre psikologi yang menarik banget untuk dibaca. Daripada banyak basa-basi yuk langsung simak langsung aja di bawah ini!
20th Century Boy

Pertama ada manga berjudul 2Oth Century Boy. Manga ini bercerita tentang tiga orang anak bersahabat yang memiliki secret base. Persahabatan mereka cukup unik. Di tempat rahasianya mereka bertiga berkhayal tentang apa yang akan terjadi di masa depan. Menariknya di masa depan terjadi perang teroris berwujud virus. Sama halnya dengan yang terjadi hari ini. Tertarik untuk baca?
Flowers of Evil

Kedua ada Flowers of Evil. Manga ini diadaptasi dari karya puisi seorang sastrawan Perancis. Manga ini bercerita tentang seorang kehidupan pria yang biasa kita jumpai di anime atau manga slice of life. Banyak hal kemudian berubah saat sang pemuda memutuskan untuk mencuri seragam gebetannya dan diketahui oleh orang lain.
Inside Mari

Selanjutnya ada Inside Mari. Manga ini bercerita dengan apik tentang tema besar kehilangan identitas diri. Kamu akan merasakan bagaimana ketakutan ketika kita kehilangan jati diri dan nggak bisa berbuat apapun. Manga ini juga menjelaskan bahwa kehilangan jati diri bisa diakibatkan banyak hal dari mulai masalah keluarga, masalah teman sampai trauma-trauma masa kecil yang terus membayangi
Goodnight Punpun

Lalu ada Goodnight Punpun. Manga ini akan mengecoh kaian di awal karena kamu akan diperlihatkan seorang protagonis bebek yang lucu. Namun semua berubah saat Punpun beranjak dewasa. Ia mulai merasakan banyak hal yang membuatnya muak dan masalah-masalah mental yang ia hadapi. Kamu akan bisa merasakan apa yang Punpun rasakan karena manga ini bercerita masalah anak muda. Bagi kamu yang memiliki keinginan bunuh diri sebaiknya berhenti dan jangan baca manga ini.
Liar Game

Liar game adalah manga yang bercerita tentang kehidupan seorang pria yang tiba-tiba mendapat undangan untuk mengikuti sebuah permainan misterius. Di samping undangan tersebut terdapat uang senilai ratusan juta yang harus kamu jaga dari peserta lain yang akan mencurinya. Manga ini akan dengan cepat memperlihatkan bagaimana sifat manusia dan pilihan moral sesuai dengan karakter-karakter di dalamnya
Kimi No Knife

Terakhir ada manga berjudul Kimi no Knife. Manga ini bercerita tentang sisi psikologi seorang guru honorer yang terhimpit kemiskinan dan butuh uang untuk menyembuhkan saudarinya. Ia kemudian bertemu dengan seorang perempuan misterius yang menawarinya pekerjaan sebagai pembunuh bayaran. Bisa dibayangkan nggak sih gejolak batin yang dirasakan karakter utama saat membunuh orang padahal dirinya adalah orang baik?
Nah itu dia rekomendasi manga bergenre psikologis versi Popculture.id. Gimana menurut kalian? Apa kalian punya rekomendasi lain? kalau punya yuk tulis di kolom komentar