Beberapa waktu silam, Disney sempat menghadapi permasalahan yang cukup serius terkait distribusi filmnya. Mereka bahkan sampai berseteru dengan sejumlah talent yang sempat tergabung dalam proyeknya. Salah satunya adalah Scarlett Johansson yang sempat berseteru dengan Disney dan membawa masalahnya ke meja hijau.
Tepatnya pada bulan Juli lalu, Hollywood sempat gempar karena perseteruan pemeran Black Widow, Scarlett Johansson dengan Disney. Perseteruan tersebut bermula saat studio melakukan perilisan film Black Widow secara bersamaan di bioskop dan kanal streaming. Padahal sebelumnya studio berjanji akan merilis film tersebut secara eksklusif di bioskop.
Keputusan distribusi tersebut tentu memberikan keuntungan yang sangat bagi studio. Pasalnya, mereka bisa mendapat keuntungan dari Box Office dan juga mendapatkan uang dari biaya pembayaran langganan premium untuk mengakses film superhero Black Widow tersebut.
Di lain sisi, hal ini merugikan Scarlett Johansson selaku pemeran utama dalam film tersebut. Pasalnya, ia mendapatkan gaji hanya dari Box Office saja. Hal ini tentu merugikan mengingat banyak orang yang memilih menonton dari rumah dan juga banyak orang yang membajak film Black Widow. Karena beragam alasan tersebut, Scarlett memutuskan untuk membawa kasus ini ke meja hijau.
Scarlett Johansson Berdamai Dengan Studio

Setelah berita ini jadi perbincangan, ternyata Scarlett dan studio yang menaunginya tersebut telah menyelesaikan kasus. Keduanya bersepakat untuk menyelesaikan masalah dengan jalur damai meski detil dari setiap tuntutan dan perjanjian tidak terungkap ke publik.
Setelah berdamai, Scarlett juga mengaku bahwa ia siap untuk kembali ke Dsney dan membintangi sejumlah film dan proyek dari studio yang sempat ia lawan tersebut. Bahkan ia berharap kolaborasinya bisa terus berlangsung karena ia menikmati proses kreatifnya.
Terlepas dari itu, Dsney menyebut kalau Scarlett akan terlibat dalam proyek terbaru mereka berjudul Tower of Terror. Karena telah pasti muncul, itu berarti kita akan melihat lebih banyak penampilan aktris kelahiran Amerika Serikat tersebut di waktu yang akan datang.
Nah gimana menurut kalian Popins? Apakah kalian senang dengan keputusan damai Scarlett Johansson? Apakah kalian senang kalau sang aktris kembali dan siap untuk bekerja kembali dengan Dsney? Yuk tulis pendapat kalian di kolom komentar~