Begini Penampilan Sangar Tom Hardy di Trailer Film “Capone”

film capone
film capone

Studio Vertical Entertaiment telah resmi merilis trailer film terbaru mereka yang berjudul Capone. Film ini menceritakan tentang kehidupan legenda kriminal di Amerika Serikat yang memimpin dan berbisnis perjudian, narkoba di kota Chicago.

Dilansir dari Slashfilms, Vertical Entertaiment menunjuk Josh Trank sebagai sutradara. Mulanya film ini akan diberi judul Fonzo. Aktor-aktor yang akan bermain dalam film ini antara lain Tom Hardy, Kyle MacLachlan, Linda Cardellini, Jack Lowden, Matt Dillon dan Neal Brennan.

Di film ini Tom Hardy-lah yang berperan sebagai Al Capone. Tokoh mafia yang dikenal dengan julukan Scarface ini terkenal sebagai gangster paling berbahaya di Amerika Serikat. Tidak sedikit pula film yang bercerita tentang kejadian penangkapan Al Capone.

Tapi di film ini, Al Capone mulai menginjak usia senja. Dalam trailer film Capone, kita bisa melihat rambut sang gangster yang sangat tipis dan wajahnya yang keriput dan rusak akibat sakit. Langkah kakinya pun lambat dan berat, mengisyaratkan usia senjanya. Di trailer ini pula kita bisa melihat totalitas Tom Hardy.

adegan di trailer film capone

Tom nggak hanya merubah perawakan secara fisik, ia juga mengubah cara bicara dan intonasi agar lebih sayu dan tenang. Buat kamu para penggemar Tom yang telah melihat aksinya dalam film Venom, mungkin akan sedikit terkejut melihat perubahannya yang benar-benar ekstrim dalam film ini.

Dari sinopsis filmnya kita tahu bahwa film ini menceritakan bagian dari kehidupan Al Capone saat ia berusia 47 tahun dan baru saja selesai dan keluar setelah 10 tahun mendekam di hotel prodeo. Capone sudah pikun dan mulai dihantui oleh masa lalunya.

Tapi benarkah seperti itu? Dari trailer ini kita juga bisa melihat kalau nampaknya film ini berusaha memberi sudut pandang lain. Al Capone berpura-pura demi menyelamatkan harta yang ia sembunyikan. Misterius dan menarik.

Oiya film ini mungkin agak sedikit terlambat tayang di bioskop sebab pandemi Covid-19 yang nggak kunjung mereda. Kendati begitu, Capone bisa ditonton melalui layanan video on demand pada 12 sampai 14 Mei yang akan datang. Namun belum ada kabar lanjutan tentang situs streaming yang menayangkan film ini.

BACA JUGA  Teaser Trailer "Spider-Man: No Way Home": Doctor Stange & Multiverse

Nah gimana menurut kalian Popins? Apa kalian sudah siap menonton film gangster yang satu ini?

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: