Yang Perlu Kamu Tahu Soal Film Black Panther: Wakanda Forever

black panther wakanda forever

Setelah sukses di Tahun 2018, Superhero Black Panther akhirnya mendapat jatah eksis lagi di akhir 2022 ini. Menurut informasi, sekuelnya akan hadir dengan Judul “Black Panther: Wakanda Forever”.

Bagaimana jalan ceritanya? Belum ada yang tahu pasti, karena belum ada sinopsis resmi yang memberikan kisi-kisi dari film tersebut. Tetapi diketahui bahwa film Black Panther 2 ini akan melanjutkan eksplorasi negeri Wakanda dan beberapa karakter yang telah muncul di film pertamanya.

Film ini masih menjadi tanda tanya besar bagi para fansnya. Mulai dari proses syutingnya yang mengalami beberapa problem, hingga wafatnya pemeran utama Black Panther, Chadwick Boseman.

Lika-Liku Proses Syuting Black Panther: Wakanda Forever

Di Tahun 2019 jauh sebelum syuting dilakukan, Sutradara Ryan Coogler mengumumkan bahwa Black Panther 2 akan diprediksi rilis pada 6 Mei 2022. Tapi apa daya, di bulan Agustus 2020 pemeran T’Challa kemudian meninggal dunia.

Kabar mengejutkan datang di bulan April 2020, Black Panther ternyata masih mendapat perhatian dari MCU dan dimumkan akan hadir dengan judul “Summer Break”. Namun tepat pada tanggal 3 Mei 2021 terdapat update bahwa judul resmi yang akan digunakan adalah “Black Panther: Wakanda Forever”.

Pada 8 Juli 2021 infonya proses syuting sudah mulai berjalan, dan akan diprediksi tayang setahun setelahnya tepat tanggal 8 Juli 2022. Tetapi 5 November 2021 proses syuting dihentikan karena cedera serius yang dialami oleh Letitia Wright.

Tidak berhenti di situ, meski 14 Januari 2022 Letitia Wright dikabarkan sembuh, proses masih terhambat karena banyaknya bagian produksi yang terinfeksi COVID-19.

Setelah problem-problem proses syuting diatasi dengan baik, tepat pada tanggal 24 Maret 2022 diumumkan secara resmi bahwa film ini telah selesai diproduksi.

Film “Black Panther: Wakanda Forever” akan tayang di bioskop pada 11 November 2022.

Siapa Saja Pemeran Film Black Panther: Wakanda Forever?

Hal yang membuat film ini unik adalah pemeran utamanya, T’Challa. Kevin Feige sudah memberi konfirmasi bahwa tidak ada yang akan menggantikan peran Chadwick Boseman. Belum ada yang tahu pasti apa yang terjadi dengan Black Panther di film ini nanti.

BACA JUGA  Jonathan Majors, Pemeran Kang, Ingin Robert Downey Jr Kembali Sebagai Iron Man

Kabar selanjutnya datang dari Daniel Kaluuya, aktor yang memerankan W’Kabi. Ia mengkonfirmasi bahwa tidak akan mengambil peran W’Kabi karena bentrok dengan jadwal syuting film “Nope”.

Jadi sejauh ini berdasarkan informasi resmi dari MCU, yang akan ikut andil dalam sekuel Black Panther 2 adalah:

  • Lupita Nyong’o sebagai Nakia
  • Danai Gurira sebagai Okoye
  • Martin Freeman sebagai Agen Everett Ross
  • Letitia Wright sebagai Putri Shuri
  • Winston Duke sebagai M’Baku
  • Angela Bassett sebagai Ibu Suri Ramonda
  • Florence Kasumba sebagai Ayo
  • Dominique Thorne sebagai Riri Williams/Ironheart
  • Michaela Coel sebagai Aneka
  • Isaach De Bankolé sebagai Penatua Suku Sungai
  • Dorothy Steel sebagai Tetua Suku Pedagang
  • Danny Sapani sebagai M’Kathu
  • Tenoch Huerta sebagai Namor
  • Josué Maychi sebagai Attuma
  • Mabel Cadena sebagai Namora

Kehadiran Ironheart

Seperti biasa, sebelum muncul di permukaan setiap superhero MCU yang akan memilki serial khusus membutuhkan sebuah batu lompatan. Nampaknya sekuel Black Panther 2 ini adalah lompatan dari superhero Ironheart.

Tokoh Riri Williams alias Ironheart ini adalah seorang jenius yang membuat armor setara dengan Iron Man. Sebelum muncul di serialnya sendiri di Disney+, ia akan melakukan debutnya di film “Black Panther: Wakanda Forever.”

Trailer

Marvel merilis trailer perdana “Wakanda Forever” pada acara San Diego Comic-Con 2022 bersama jadwal MCU fase 5 dan 6 lainnya.


Buat para fans Marvel yang sudah tidak sabar, kalian bisa menonton film Black Panther 2 ini di bioskop akhir tahun ini. Jika melihat pola tayangnya, kemungkinan film ini akan hadir di Disney+ 45 hari setelah tanggal perilisan 11 November 2022.

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: