Marvel Cinematic Universe Fase 4 akan semakin ramai dan luas. Ada banyak superhero-superhero baru yang akan memulai debutnya lewat film dan serial yang telah direncanakan oleh Marvel Studios. Setelah Eternals dan Shang-Chi, kini giliran superhero Ironheart yang kabarnya akan debut di film Black Panther 2.
Buat kamu yang mungkin belum tahu, Marvel Cinematic Universe kini tengah mempersiapkan cerita lanjutan dari sosok Black Panther yang dibintangi mendiang Chadwick Boseman. Mengingat sang aktor telah berpulang, Marvel harus menyiasati film ini dengan memunculkan Black Panther baru atau superhero lain yang masih relate dengan Wakanda.
Film baru Black Panther ini berjudul Wakanda Forever. Sama seperti kebanyakan film fase empat Marvel, studio akan memberikan kejutan-kejutan pada film ini. Salah satu yang telah dibongkar adalah debut superhero Ironheart dalam film Black Panther 2 ini.
Kabar diperkenalkannya Ironheart sebenarnya bukan hal yang baru. Sosok karakter bernama Riri Williams ini memang telah direncanakan untuk muncul di fase keempat MCU lewat serial solonya sendiri. Namun hal ini sudah berubah. Sepertinya kita akan melihat Ironheart jauh lebih cepat.
Kabar soal debut Ironheart sendiri disampaikan langsung oleh Presiden Marvel Kevin Fiege. Kevin menyebut kalau Ironheart akan diperankan oleh aktris Dominique Throne dipastikan muncul di Black Panther: Wakanda Forever. Menariknya lagi, Dominique sudah mulai mengikuti proses syuting film tersebut akhir-akhir ini.
Berkenalan Dengan Sosok Ironheart

Buat kamu yang belum tahu, Ironheart adalah salah satu superhero Marvel bernama Riri Williams. Tokoh ini sendiri dikabarkan akan memiliki serial solonya sendiri yang akan tayang pada tahun 2022 mendatang di kanal streaming Disney+. Sebelum memulai debutnya di serial, Riri akan muncul pada bulan Juli 2022 terlebih dahulu.
Riri William sendiri adalah tokoh yang pertama kali diperkenalkan lewat komik Invincible Iron Man yang diterbitkan tahun 2016 silam. Dikisahkan, Riri adalah orang yang sangat jenius. Di umur 15 tahun, superhero kulit hitam ini telah menjadi mahasiswa teknik di almamater yang sama dengan Tony Stark.
Singkatnya, Ironheart adalah reinkarnasi dari Tony Stark yang punya tingkat kejeniusan yang sama. Riri sendiri kemudian membuat kostum bajanya sendiri dan menggantikan Tony Stark dengan identitas Iron-Man untuk sementara waktu.
Seiring waktu berjalan, Riri kemudian mengganti sosoknya dengan nama Ironheart. Ia kemudian mulai membasmi kejahatan dan bahaya yang mengingati bumi sebagaimana Stark. Mengingat Stark telah mati di MCU, maka ada kemungkinan cerita latar belakang yang berbeda dan bisa lebih dikembangkan atau bahkan di twist.
Kalau boleb berharap, akan lebih baik kalau kiranya Riri Williams ini memang terinspirasi dari Tony Stark atau ia adalah seorang murid Tony Stark sendiri. Lalu apa hubungannya Ironheart dengan Wakanda? Nah dikisahkan kalau Riri mendapatkan teknologi dan bahan-bahan canggihnya dari negara paling maju di bumi tersebut.
Nah gimana menurut kalian Popins? Apakah kalian nggak sabar menantikan aksi Ironheart yang akan muncul di film Black Panther: Wakanda Forever? Bagaimana penampilan Ironheart nantinya? Duh, nggak sabar!