Banner Vivobook Go 14
Banner Vivobook Go 14
Banner Vivobook Go 14

Disney+ Buat Intro Baru Film Marvel Untuk Kenang Chadwick Boseman

Ada hal menarik jika kamu menonton film “Black Panther” lewat kanal Disney+. Untuk menghormati mediang Chadwick Boseman pada hari ulang tahunnya yang ke-44 mereka membuat intro baru Marvel Studios yang biasa kita lihat sebelum film diputar.

Chadwick Boseman sendiri lahir pada tanggal 29 November 1979 di Carolina Selatan Amerika Serikat. Kemarin, para pekerja Marvel dan penggemar merayakan ulang tahun sang mendiang. Untuk merayakan hari spesial sang aktor yang meninggal awal tahun ini karena kanker, Disney+ telah membuat intro baru Marvel Studios yang menampilkan beragam adegan Boseman saat berperan sebagai Black Panther.

Selain Marvel Studios, rekan Chadwick Boseman yang juga sesama aktor melakukan perayaan serupa. Adalah Mark Rufallo, pemeran Bruce Banner alias Hulk di Marvel Cinematic Universe yang menyempatkan diri menulis penghormatan pada rekan kerjanya.

Dalam cuitannya Mark Ruffalo mengunggah sebuah video di balik layar saat perayaan ulang tahun sang mendiang. Dalam video tersebut terlihat Boseman tersenyum dan dikerumuni oleh aktor-aktor lain yang mengenakan kostum. “Berfikir tentang gairah, cinta dan kebahagiaanmu. Selamat ulang tahun Chadwick Boseman. Berharap kita bisa melakukan perjalanan waktu dan mengulang momen ini,” tulis Mark menyertai unggahannya.

Dua video di atas adalah contoh dari banyak cara orang-orang di seluruh dunia mengenang dan merayakan kehidupan Boseman. Ada juga berita khusus ABC News di Disney+ berjudul “Chadwick Boseman: A Tribute For a King” edisi khusus 20/20 yang berisi seluruh kehidupannya, warisan, karier dan jejak budaya yang ia buat di dalam dan di luar layar lebar.

Ryan Coogler, sutradara “Black Panther” juga menulis pernyataan menyentuh soal pemeran dalam filmnya. Selain itu ada juga penghormatan lain yang bisa kita temukan di credit scene game “Spider-Man: Miles Morales” yang dirilis untuk PS5

BACA JUGA  Rumor: Pemeran "Fantastic Four" Reboot Marvel Studios akan Diungkap di Acara D23

Semua orang yang merayakan kehidupan Boseman adalah mereka yang sadar akan legacy yang dia turunkan. Seperti kita tahu Boseman adalah representasi kuat bagi kaum minoritas Afrika-Amerika yang ada di Amerika Serikat.

Singkatnya, Boseman menjadi pahlawan di layar lebar maupun di kehidupan nyata. Boseman menjadi pahlawan bagi anak-anak kulit hitam di Amerika untuk berani berkarya dan menggapai cita-cita. Happy birthday King! Rest in power!

Tinggalkan Balasan

%d