Kabar buruk bagi para penggemar komik dan kultur pop, acara tahunan San Diego Comic-con resmi dibatalkan. Pengumuman ini disampaikan langsung oleh pihak San Diego Comic-con lewat akun Instagram resmi mereka.
San Diego Comic-Con pasti nggak asing lagi buat kamu para pecinta komik garis keras. Buat kamu yang belum tahu, sedikit informasi bahwa acara tahunan besar ini pertama kali digelar pada tahun 1970. Sejak awal kemunculannya, San Diego Comic-Con selalu diselenggarakan saat musim panas selama empat hari.
Awalnya acara ini berfokus pada apresiasi komik dan film bergenre science-fiction. Seiring berjalannya waktu, San Diego Comic-con membuka seluas-luasnya semua bentuk apresiasi kultur pop dari berbagai genre.

Pada akhirnya San Diego juga memutar film-film dari berbagai tema, dari mulai film agen rahasia sampai film bertema horor. Pokoknya banyak deh. Kemunculan San Diego Comic-Con cukup penting sebagai wadah berkumpulnya para penggemar, kritikus dan orang-orang yang peduli pada pop culture yang kita cintai.
Alasan San Diego Comic-Con dibatalkan adalah masalah pandemi corona di Amerika Serikat. Seperti yang kita tahu, penyebaran virus di negeri Paman Sam adalah penyebaran paling tinggi di dunia. Virus corona juga berimbas pada penundaan tayang beberapa film di tahun ini yang tentu saja berimbas pada pagelaran tahunan yang biasa menjadi ajang ‘spoiler‘ film-film blockbuster ini
Pembatalan acara ini menjadi yang pertama dalam 50 tahun. Ya kita bisa memaklumi karena gedung tempat diadakannya acara ini sangat besar dan selalu ramai dikunjungi para penggemar. Jika tetap dipaksakan, acara ini dapat melanggara program social distancing.
Sebagai gantinya, San Diego Comic-Con akan kembali diselenggarakan pada tanggal 22-25 Juli tahun 2021. Ya semoga saja tahun depan masalah pademi global ini akan segera berakhir. Amin!