Bagi kalian para pecinta Spider-Man, ada kabar baik nih! Sekuel Spider-Man: Into the Spider-Verse rencananya akan segera melaksanakan proses produksi. Kabar ini dikonfirmasi lewat cuitan salah satu animator yang tergabung dalam proyek tersebut.
Pada tahun 2018, Sony memuaskan hasrat para pecinta Spider-Man dengan merilis film Spider-Man: Into the Spider-Verse. Film animasi ini begitu memukau karena jalan ceritanya yang menarik dan gaya animasi yang berbeda dan beragam sehingga nggak terlihat monoton.
Film ini berhasil meraih keuntungan sebesar 375,5 juta dollar dengan biaya produksi sebesar 90 juta dollar. Bahkan film ini mendapat penghargaan pada kategori Film Animasi Terbaik Oscar 2019.
Nah kabar sekuel dari Spider-Man: Into the Spider-Verse akan segera memulai proses produksi diketahui lewat cuitan pribadi di Twitter Nick Kondo, satu diantara animator Into Spider-Verse.
Kabar perilisan sekuel dari animasi Spider-Man ini sebenarnya bukan hal yang baru. Sebab para penggemar telah memprediksi lewat ending di film pertamanya yang menggantung. Film garapan Peter Ramsey, Bob Persichetti dan Rodney Rothman ini akan ditayangkan pada Oktober 2022 jika nggak ada hal-hal yang mengganggu.
Sampai saat ini masih belum diketahui bagaimana jalan cerita utama pada sekuel ini nantinya. Namun menurut produser Amy Pascal, nanti kita akan melihat banyak porsi dari karakter Gwen Stacy a.k.a Spider-Gwen.
Karakter Spider-Gwen akan punya peran lebih dibandingkan di film pertamanya. Nggak cuman itu, kita akan melihat perkembangan kisah asmara antara Gwen dan Miles Morales yang telah terjalin di film sebelumnya. Karena Miles sudah menemukan jati dirinya sebagai Spider-Man ada kemungkinan kisah asmara kedua superhero ini akan lebih ditonjolkan. Wah makin nggak sabar aja nih~
Terlepas dari itu, dalam sekuel film Spider-Man: Into the Spider-Verse mungkin saja akan memunculkan cameo tiga Spider-Man versi live-action di antaranya ada Tobey Maguire, Andrew Garfield dan Tom Holland.

Hal ini mungkin terjadi mengingat di film pertamanya tiga orang cameo tersebut hampir saja dikeluarkan. Jadi kemungkinannya sekuel ini akan memberikan kita banyak kejutan.
Nah gimana menurut kalian Popins? Apa kalian nggak sabar menunggu sekuel film ini?~