Kabar baik datang buat penggemar superhero khususnya penggemar Tony Stark. Dikabarkan, Iron Man akan kembali ke MCU lewat serial baru berjudul What If…?. Kabar ini tentu disambut meriah mengingat seharusnya Tony Stark nggak kembali karena sudah mati di film End Game.
Kematian Tony Stark di MCU adalah salah satu momen menyedihkan di jagat MCU sendiri. Seperti kita tahu, sosok Iron Man memang telah melekat di hati para penggemar dan hampir selalu muncul di film-film MCU sebelumnya. Iron Man bahkan punya 3 film solonya sendiri seperti Captain America dan Thor.
Hari ini, para penggemar Tony Stark yang diperankan Robert Downey JR nggak perlu lagi bersedih. Pasalnya, Iron Man dikonfirmasi akan kembali ke MCU lewat serial terbaru Marvel, What If…?
Buat kamu yang mungkin lupa, What If…? adalah serial baru MCU fase keempat bersama serial-serial yang sebelumnya sudah tayang, WandaVision, The Falcon and The Winter Soldier dan serial baru Marvel bulan Juni sekarang, Loki.
Sekedar pengenalan, serial What If…? sendiri berkisah tentang realita alternatif dari sejumlah momen ikonik yang ada di MCU. Jadinya kita akan diperlihatkan cerita yang jauh berbeda dari yang seharusnya terjadi di film-film sebelumnya. Di serial What If…? bisa saja Iron-Man tidak mati mengingat ia akan muncul di salah satu episode serial tersebut.
Bocor Lewat Teaser dan Mainan

Kemunculan Iron Man di MCU terungkap lewat dua hal. Pertama adalah lewat mainan resmi dari serial What If…? Dalam mainan tersebut kita bisa melihat beberapa figur tokoh yang akan muncul di serial tersebut seperti Valkyrie, The Watcher sampai Tony Stark alias Iron Man dan juga armor Hulkbuster yang ikonik.
Sebelumnya, kita juga bisa melihat sosok Iron Man lewat teaser serial tersebut. Kemungkinan besar, Tony Stark akan muncul dalam episode planet Sakaar. Dikisahkan, ia terdampar di planet aneh tersebut. Di film aslinya, orang yang terdampar di Sakaar adalah Hulk yang pada akhirnya bertemu dengan Valkyrie.
Meski begitu belum ada konfirmasi dan hal ini baru sekadar teori liar saja. Ya terlepas dari itu, berita ini tentu jadi hal yang membahagiakan bagi para penggemar Iron Man. Gimana menurut kalian Popins? Apakah kalian bahagia mendengar kabar ini?