Meski film Black Widow masih lama dirilis, tetapi merchandise terkait film ini datang sedikit lebih cepat. Biasanya suka ada bocoran film dari merchandise seperti ini. Apa iya?
Menjelang rilis film Marvel yang berlatar antara Capitan America: Civil War dan Avenger: Infinity War ini sudah hadir produk baru dari LEGO, Funko, NERF, Hasbro’s Marvel Legends, dan masih banyak perusahaan mainan lain.
Bahkan mainan-mainan itu memberi kita clue terbaru dari detail film yang akan datang. Lihat beberapa penampakan merchandise Black Widow di bawah ini
Hasbro’s Marvel Legends

Action figure ini dirilis beberapa waktu yang lalu. Seperti biasanya, Hasbro’s Marvel Legend menampilkan dengan baik tokoh-tokoh dalam Black Widow. Marvel Legend merilis karakter Scarlett Johansson teranyar, Florence Pugh sebagai Yelena Belova, David Harbour sebagai Red Guardian dan Taskmaster yang menjadi villain (penampilannya terlihat lebih jelas).
Black Widow Deluxe Figure

Tambahan lain dari Marvel Legend adalah action figure yang cukup mewah dengan Black Widow menggunakan pakaian warna putih. Tak hanya itu mereka menambahkan detail dan aksesoris lain seperti ledakan dan senjata.
Black Widow Funko POP’s

Ini adalah action Figure pertama dari Funko POP’s yang menghadirkan Black Widow. Sama seperti Marvel Legends, Fungko menghadirkan Black Widow dengan setelan putih, tokoh villain Taskmaster, Yelena Belova, Red Guardian, dll
Black Widow Lego Set

Ini adalah set Lego pertama yang dirilis untuk Black Widow. Merchandise ini memperlihatkan scene kejar-kejaran antara Taskmaster dan Black Widow dalam Helikopter. Bagian paling menarik dari mainan ini adalah kehadiran sebuah peti dengan isi seperti batangan perak. Mungkinkah Vibranium?
NERF Black Widow Arm Blaster

Merch satu ini dibuat untuk anak-anak yang ingin terlihat seperti Black Widow. NERF terbaru ini meniru model senjata di pergelangan tangan Black Widow. Dalam film ia menggunakannya untuk mengejutkan musuh-musuhnya. Namun dalam mainan ini, kamu akan menembakan panah busa yang cukup menarik dan menyenangkan. Mainan ini dapat dibeli dengan harga 20 Dollar di rak toko atau di taman bermain Disney.
Taskmaster Stealth Slash Sword and Mask

Untuk mereka yang ingin menjadi penjahat seperti Taskmaster, NERF juga mengeluarkan mainan bernama Stealth Slash Sword yang dapat ditarik dari perisai. Harganya sama, yaitu 20 Dollar. Sementara untuk Topeng Taskmaster dijual seharga 10 Dollar saja. Dari mainan ini kita jadi dapat mengira-ngira bagaimana cara Taskmaster bertarung melawan Black Widow.
Yang menarik, penyebutan senjata dan topeng Taskmaster ini menggunakan kata yang menghindari deskripsi jenis kelamin (dalam bahasa Inggris bisa langsung terlihat dari he/she). Jadi mungkin ada plot tersembunyi di sini.
Adidas Black Widow Series

Tak ingin ketinggalan, perusahaan sepatu Adidas juga merilis sepatu yang terinspirasi dari kegesitan dan kekuatan Black Widow. Dengan warna-warna yang lekat dengan Natahsa Romanoff—walau mungkin tidak menyimpan clue—sepatu ini cukup eye cathcing dan keren. Namun sayang harganya cukup mahal yakni 95 Dollar.
Nah itu dia beberapa merchandise resmi Black Widow. Apa kalian tertarik untuk membeli?