Mayoritas orang yang berkecimpung di dunia kutukan Jujutsu di anime dan manga Jujutsu Kaisen bisa melihat kutukan dan bertarung dengan memanipulasi energi kutukan lewat teknik khusus yang diwariskan keluarga mereka.
Toji Fushiguro (menurut penulisan Jepang: Fushiguro Toji) bisa dibilang pengecualian, karena tanpa kekuatan dan bakat untuk sihir Jujutsu, Toji bisa dikatakan salah satu petarung kelas atas di dunia Jujutsu Kaisen.
Di artikel ini, kami akan mencoba membahas rahasia kekuatan Toji Fushiguro, dan alasan yang membuatnya menjadi salah satu karakter Jujutsu Kaisen yang paling ditakuti.
Selama ini, Toji Fushiguro baru muncul di versi manga-nya. Tetapi, para penggemar tak boleh berkecil hati. Karena Toji dikonfirmasi akan muncul di anime Jujutsu Kaisen season 2 pada 2023 mendatang.
Asal Usul Toji Fushiguro

Toji di Manga Jujutsu Kaisen
Sesuai nama keluarganya, Toji adalah ayah dari salah satu karakter utama Jujutsu Kaisen, Megumi Fushiguro.
Terlahir di keluarga Zenin, salah satu dari 3 keluarga elit penyihir Jujutsu di Jepang. Keluarga elit yang mementingkan teknik sihir jujutsu di atas segalanya. Karena itu, Toji yang terlahir dengan kondisi tidak bisa menggunakan sihir jujutsu sama sekali dianggap sebagai noda di keluarga Zenin.
Anggota Zenin seperti Naoya Zenin sangat vokal menganggap betapa Toji begitu inferior karena tak bisa menggunakan jujutsu.
Toji memutuskan keluar dari klan Zenin, dan mengambil nama belakang wanita yang menjadi istrinya, Fushiguro.
Kemampuan Toji Fushiguro
Sorcerer Killer
Setelah memutus hubungan dengan klan Zenin, Toji menjadi hitman bayaran yang memiliki spesialisasi memburu para penyihir jujutsu. Ciri khas tersebut membuatnya dijuluki Sorcerer Killer atau pembunuh penyihir.
Sebagai orang yang dibesarkan di lingkungan penyihir Jujutsu, Toji mengetahui kelemahan besar para pengguna jujutsu itu sendiri. Kelemahan itu tak lain adalah ketergantungan mereka pada teknik jujutsu mereka.
Toji bahkan lihai menyusup ke barrier sekolah jujutsu karena mengetahui kalau barrier tersebut tak akan mendeteksi seseorang tanpa energi kutukan.
Meski selalu menyelesaikan misinya untuk membunuh target secara dingin dan taktis, Toji juga dikenal pragmatis dalam menentukan nasib anak-anaknya.
Toji memutuskan meninggalkan salah satu anaknya, Megumi, kepada keluarga Zenin. Toji mengetahui potensi jujutsu pada Megumi, dan menganggap dia yang tak bisa menggunakan jujutsu tak bisa memaksimalkan potensi Megumi.
Selain itu, Toji juga memberi nama putranya “Megumi”, yang berarti “Berkah”.
Fisik Ala Superhuman

Sebagai kompensasi dari tubuh Toji Fushiguro yang tak bisa menggunakan energi kutukan, kemampuan fisik tubuhnya meningkat drastis. Kondisi ini disebut Heavenly Restricted Body (Tubuh yang Ditahan Oleh Langit).
Patut dipahami kalau kondisi seseorang dengan Heavenly Restricted Body bukan kehilangan semua energi kutukannya, seperti halnya Maki Zenin yang masih bisa menggunakan sedikit energi kutukan.
Tetapi, Toji justru sengaja menghilangkan energi kutukannya secara penuh. Dengan menghilangkan seluruh energi kutukannya, kemampuan fisiknya meningkat pesat dan indra tubuh Toji memuncak membuatnya mampu berinteraksi dengan kutukan.
Mampu Menyusun Strategi Mematikan
Untuk melaksanakan tugasnya sebagai assassin, Toji menggunakan pertimbangan dan kalkulasi berlebih, dan juga kesabaran. Toji mengumpulkan berbagai informasi tentang targetnya lewat jalur informasi klan Zenin, termasuk cara kerja Limitless dan Six Eyes milik Satoru Gojo.

Dengan menggunakan informasi ini, Toji mampu menyusun rencana untuk membuat Satoru kelelahan. Berbagai langkah rencananya membuat Suguru dan juga Gojo lengah dan mematikan teknik tak terbatas miliknya.
Ketika Gojo lengah dan mematikan tekniknya, saat itu Toji memutuskan untuk menyerang. Toji sangat cerdas dan taktis, serta cepat menganalisa kemampuan musuhnya.
Bisa dikatakan, Toji adalah Batman di dunia Jujutsu Kaisen. Sama seperti Batman, mereka sama-sama tidak memiliki kekuatan super. Tetapi, beri mereka waktu untuk menganalisa kemampuan lawan, maka mereka bisa mengalahkan siapapun lawan mereka.
Senjata Toji Fushiguro
Broadsword
Sebagai cara untuk melawan para penyihir jujutsu tanpa kekuatan kutukan dan teknik jujutsu, Toji menggunakan berbagai senjata terkutuk (Cursed Tools) di berbagai situasi.
Salah satu cursed tool yang paling sering digunakan oleh Toji adalah pedang besar dengan pegangan berwarna hitam dan berbulu.
Dengan menggunakan kekuatan fisik super Toji, dia mampu memotong beberapa teknik kutukan milik Suguru Geto termasuk naga pelangi dengan pedang ini. Naga tersebut memiliki kulit terkuat dari semua kutukan Suguru.
Pedang ini memiliki harga lima ratus juta yen.
Inverted Spear of Heaven

Inverted Spear of Heaven adalah senjata kutukan level spesial yang memiliki kemampuan untuk menghilangkan teknik kutukan dengan menyentuhnya atau menggunakan teknik kutukan khusus lewat tombak tersebut.
Toji menggunakan tombak ini untuk menghentikan teknik tak terbatas milik Gojo, menghancurkan barrier yang hampir tak bisa ditembus milik teknik tak terbatas.
Chain of a Thousand Miles

Chain of a Thousand Miles atau rantai seribu mil adalah senjata kutukan yang bisa memanjang sepanjang jarak apapun asalkan penggunanya tidak memperlihatkan bagian belakang rantai pada lawannya.
Toji melakukannya dengan menyembunyikan bagian belakang rantai di mulut kutukannya. Dia juga menyambungkan Inverted Spear of Heaven dengan rantai seribu mil, menjadikan senjata mirip kusarigama.
Kombinasi ini membuat Toji mampu menggunakan tombak dari jarak jauh dengan presisi dan berulang kali dalam pertarungan.
Playful Cloud

Playful Cloud adalah senjata kutukan kelas spesial yang menyimbolkan kekuatan yang murni dan kuat. Awalnya dimiliki Toji sebagai salah satu persenjataannya, dan digunakan kembali oleh Toji sementara saat dia dihidupkan kembali di Shibuya arc.
Di tangan Toji, tongkat tiga bagian ini memamerkan kemampuan fisiknya yang luar biasa, membuat senjata ini mampu menghancurkan shikigami terkuat milik Dagon hanya dengan sekali hantaman.
Dengan menggabungkan ketiga bagian, Toji mampu menajamkan ujung Playful cloud, menjadikannya sebagai senjata tajam mematikan. Toji menggunakannya untuk menusuk Dagon berkali-kali sampai kepalanya hancur.
Senjata mirip tonfa ini sekarang dimiliki Maki Zenin. Sebuah ironi mengingat Maki juga memiliki heavenly restricted body dan terlahir di keluarga Zenin seperti Toji.
Petarung “Normal” di dunia abnormal
Di dunia Jujutsu Kaisen, banyak karakter yang memiliki teknik kutukan absurd beserta domain mereka. Dibandingkan para karakter tersebut, Toji yang hanya mengandalkan otak dan otot fisik dibantu senjata bisa dikatakan sebagai petarung normal di tengah dunia abnormal.
Meski demikian, dengan keterbatasannya Toji mampu mengimbangi bahkan sempat mengalahkan Satoru Gojo.
Demikian berbagai rahasia kekuatan Toji Fushiguro. Bagaimana menurutmu? Apakah sudah tak sabar menantikan aksi Toji di anime tahun 2023?