Trailer The Mandalorian Season 3: Petualangan Menuju Mandalore

gambar Din Djarin dan Grogu di trailer the mandalorian season 3
Gambar: LucasFilm

Serial The Mandalorian akan segera kembali! Lucasfilm pun sudah merilis trailer The Mandalorian season 3 supaya fans bisa mengintip sekilas apa yang akan dihadapi oleh Din Djarin dan Grogu.

Salah satu serial populer dari franchise Star Wars ini sudah absen selama 2 tahun, setelah kita menyaksikan season 2-nya. Lalu, sudah satu tahun pula sejak The Book of Boba Fett rilis. Memang sudah saatnya kita menikmati petualangan pasangan favorit fans ini.

Serial The Mandalorian season 3 akan melanjutkan cerita setelah kejadian di The Book of Boba Fett. Grogu meninggalkan latihannya bersama Luke Skywalker sebagai Jedi. Sementara Din Djarin sudah dikeluarkan dari kelompoknya, Children of the Watch, karena membuka helm dan menampakkan wajahnya.

Inilah trailer The Mandalorian season 3:

Din Djarin sadar bahwa kembali ke Mandalore merupakan satu-satunya jalan untuk menjadi Mandalorian sejati. Dengan begitu, petualangannya menuju Mandalore ini menjadi kisah di season 3.

Din sendiri mengatakannya di trailer itu. “Aku akan pergi ke Mandalore. Supaya aku bisa dimaafkan atas pelanggaranku.” Din juga melanjutkan, “Ini jalannya.”

Hal ini juga pernah diungkapkan produser serial ini, Jon Favreau. Ia mengatakan, “…Dan berbagai kelompok berbeda ini pun berdatangan dan kami harus menentukannya… Pusat dari semua komunitas itu, tentu saja, adalah di kampung halaman dari mana mereka diasingkan, yaitu Mandalore.”

gambar din djarin dan grogu di the mandalorian season 3
Din Djarin dan Grogu (Gambar: Lucasfilm)

The Mandalorian season 3 masih menghadirkan Pedro Pascal sebagai Din Djarin. Saat ini, Pedro juga sedang tampil di serial The Last of Us di HBO, yang episode pertamanya mendapat banyak pujian.

Selain itu, Giancarlo Esposito juga kembali sebagai Moff Gideon dan Christopher Lloyd dari film Back to the Future pun bergabung di serial ini.

Menariknya, terdapat sutradara baru untuk serial The Mandalorian. Beberapa di antaranya adalah Rachel Morrison (sinematografer Black Panther), Lee Isaac Chung (Minari), Peter Ramsey (Spider-Man: Into the Spider-Verse). Lalu yang kembali adalah Rick Famuyiwa dan Bryce Dallas Howard.

BACA JUGA  Review Film Raya And The Last Dragon: Berhasil Menyampaikan Pesan

Nah, bagaimana menurutmu trailer The Mandalorian season 3 ini? Apa cukup seru?

Serial The Mandalorian season 3 akan mulai tayang di Disney+ pada tanggal 1 Maret 2023.

Tinggalkan Balasan

%d blogger menyukai ini: